Dalam rangka meningkatan prestasi santri Madrasah Diniah (Madin) Bojonegero, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Forum Komunikasi Diniah Takmiliyah (FKDT) Bojonegoro kembali menggelar Pekan Olahraga dan Seni Diniah (Porsadin) untuk yang kelima kalinya. Perlombaan ini diselenggarakan pada Ahad (7/8/2022) di Pondok Pesantren (Ponpes) Mamba’ul Ulum Desa Klepek, Kecamatan Sukosewu.
Dalam Porsadin kali ini diikuti sekitar 1.000 santri dari Madin seluruh Kabupaten Bojonegoro. Bupati Bojonegoro, Anna Mu’awannah juga turut hadir dalam acara tersebut. Bupati Anna memberikan apresiasi dan juga menyambut positif dengan dihelatnya Porsadin ini.
Pada ajang aktualisasi diri para santri kali ini ada beberapa cabang olahraga (Cabor) yang diperlombakan,
“Ada 16 Cabang perlombaan dan 4 Cabor, meliputi Cabor Lari, Cabor Tenis meja, Cabor Bulutangkis, Cabor Catur, dan selebihnya Cabor Seni,” ungkap Muhibbudin Ketua DPC FKDT Bojonegoro.
Dalam acara Porsadin ini, Santri Madin Al Musthofa Desa Klampok, Kecamatan Kapas berhasil keluar dengan menyabet gelar juara untuk beberapa perlombaan. Di antaranya;
- Juara 1 Cabor Catur Putri diraih oleh Hilma Rosyida Al Muthohary
- Juara 2 Cabor Tenis Meja Ganda Putri diraih pasangan Abel dan Zelo
- Juara 3 Cabor Tenis Meja Tunggal Putri diraih oleh Allisya Putri
Untuk kedepannya, tepatnya bulan September, para juara 1 ini akan mewakili Bojonegoro di ajang Porsadin tingkat Provinsi Jawa Timur.
Penulis: Ust. Hikman Nabil Zifa